Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018

Marcus/Kevin Tetap Targetkan Juara Dunia

Foto : ANTARA/Humas PBSI/
A   A   A   Pengaturan Font

Di sektor tunggal putri, wakil Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tersingkir di putaran kedua setelah kalah dalam dua gim 17-21, 20-22 selama 44 menit permainan dari tunggal putri China Chen Yufei.

Kegagalan juga dialami Fitriani. Fitriani harus mengakui keunggulan pemain unggulan tiga dari India Pusarla V. Sindhu pada laga putaran kedua dengan skor 21-14, 21-9 dalam durasi 35 menit. Dengan demikian Indonesia sudah tak menyisakan lagi wakil di sektor ini.

Sektor tunggal putra juga setali tiga uang dengan sektor tunggal putri. Dua wakil Indonesia yang tersisa di babak kedua, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto kandas. Ginting ditaklukkan wakil Jepang, Kanta Tsuneyama dengan skor 21-17, 21-13. Sedangkan Tommy takluk atas wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus 14-21, 15-21. ion/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top