Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Manuel Neuer Tetap Kapten Bayern Munich

Foto : KAI PFAFFENBACH/AFP

Manuel Neuer

A   A   A   Pengaturan Font

BERLIN - Pelatih baru Bayern Munich, Julian Nagelsmann telah mengkonfirmasi Manuel Neuer tetap menjadi kapten klub musim depan. Nagelsman juga mengatakan dia mendukung pemain sayap Leroy Sane untuk membuktikan kritiknya salah.

Setelah dua musim yang sukses bersama RB Leipzig, Nagelsmann, yang akan berusia 34 tahun akhir bulan ini, telah mengambil alih tim Bayern, menggantikan Hansi Flick, yang kini menjadi pelatih kepala baru tim Jerman.

Nagelsmann mengkonfirmasi bahwa kiper Jerman Neuer akan menjadi kaptennya setelah melakukan pekerjaan yang luar biasa sejak Philipp Lahm pensiun sebagai kapten Bayern pada 2017.

Pada konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Bayern Rabu (7/7) waktu setempat, Nagelsmann mendukung Sane untuk bangkit usai menerima kritik menyusul penampilan buruk untuk Jerman di putaran final Piala Eropa 2020. "Tentu saja, saya berdiskusi. Tapi Kami sebaiknya membiarkan dia sendirian di media," ujar Nagelsmann.

Sane yang berusia 25 tahun belum tampil mengesankan di Bayern, setahun setelah ditransfer dari Manchester City. Namun, Nagelsmann yakin dia akan melihat Leroy Sane yang lebih kuat dan berdampak besar pada kesuksesan Bayern.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top