Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mantan Wapres Biden Incar Suara Muslim untuk Pilpres AS 2020

Foto : VoA/Reuters
A   A   A   Pengaturan Font

Di antara para penandatangan surat itu terdapat anggota DPR asal Minnesota Ilhan Omar, Jaksa Agung Minnesota Keith Ellison dan anggota DPR dari Indiana Andre Carson, semuanya dari Partai Demokrat.

Omar, salah seorang perempuan Muslim pertama yang terpilih sebagai anggota Kongres, sebelumnya adalah pendukung penting Bernie Sanders sebelum Senator asal Vermont itu mundur dari persaingan sebagai calon presiden dari partai Demokrat pada April lalu. Ini membuat dukungan Omar bagi Biden akan sangat membantu, sewaktu mantan wakil presiden ini berupaya menggalang suara Muslim dalam musim gugur mendatang.

Surat pro-Biden dari Muslim Amerika yang menjadi pejabat publik, mengecam sejumlah kebijakan domestik dan internasional Presiden Trump. Termasuk di antaranya, larangan pemerintahan Trump bagi pengunjung asal beberapa negara yang mayoritas penduduknya Muslim, serta kebijakannya menarik keluar AS dari perjanjian nuklir Iran dengan sejumlah negara berpengaruh dunia.

Para pejabat Muslim Amerika itu juga memuji agenda Biden bagi komunitas Muslim. Biden mengemukakan bahwa salah satu tujuannya jika terpilih sebagai presiden adalah mencabut larangan perjalanan yang dikeluarkan pemerintahan Trump dan berdampak pada Muslim.

"Saya akan menjadi presiden yang terus mencari, menyimak, dan menggabungkan ide-ide dan keprihatinan Muslim Amerika mengenai berbagai isu sehari-hari yang paling penting bagi komunitas kita," kata Biden.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top