Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
OneRepublic

Manjakan Penonton "Woke Up Fest" dengan Lagu-lagu Andalan

Foto : Antara/Ahmad Faishal

OneRepublic

A   A   A   Pengaturan Font

Sang vokalis Ryan Tedder memang tampil prima tak hanya di sektor vokal, namun juga di atas tuts piano. Tak hanya vokalis Ryan Tedder, gitaris Drew Brown dan pemain cello Brent Kutzle juga tampil atraktif lewat aksi solo mereka.

Sementara itu keyboardist Brian Willett terlihat asyik menghadirkan nuansa ambience di setiap lagu. Sedangkan gitaris Zach Filkins beberapa kali menunjukkan kepiawaiannya memainkan part solo akustik gitarnya.

Nomor I Ain't Worried menghadirkan koor massal paling pecah sepanjang konser berdurasi sekitar satu jam tersebut. Hampir seluruh penonton hapal setiap bagian dari lagu tersebut, salah satunya tentu bagian siulan khas yang menjadi melodi dasar pembentuk lagu.

OneRepublic lalu menggeber Apologize dan I Lived yang menjadi dua lagu menjelang encore penampilan band yang terbentuk sejak 2002 tersebut.

Sebagai penutup, OneRepublic mengalunkan Counting Stars dan If I Lose Myself. Band pun benar-benar pamit dari panggung dengan iringan musik latar Mr Blue Sky milik Electric Light Orchestra. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top