Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Maluku Siapkan 23 Agenda Pariwisata

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Untuk menyukseskan jumlah kunjungan wisatawan, Provinsi Maluku menyiapkan 23 acara sepanjang 2018 dengan dua di antaranya masuk dalam 100 Calendar of Event (CoE) Wonderful Indonesia 2018. Calendar of Event (CoE) Maluku 2018 bertema Sensasi Seribu Pulau.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menegaskan dua event yang masuk dalam CoE Wonderful Indonesia 2018 meliputi Festival Teluk Ambon pada 17-20 Agustus 2018 dan Pesta Rakyat Banda pada 7-14 November 2018. "Dua event tersebut akan didukung penuh oleh Kementerian Pariwisata, dengan dukungan dana masing-masing satu miliar rupiah. Sebanyak 60 persen untuk promosi, sedangkan 40 persennya untuk penyelenggaraan acara itu sendiri," kata Arief di Jakarta, Selasa (13/3) malam.

Baca Juga :
Menanti Hasil RDG BI

Dia juga mengapresiasi upaya Pemerintah Provinsi Maluku meningkatkan kunjungan wisatawan. Usaha tersebut terbukti dengan peningkatan jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang tergolong pesat, mencapai 20,38 persen dari tahun sebelumnya menjadi 18 ribu wisman pada 2017.

mza/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top