Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Malaysia kejutkan Korea Selatan dengan bermain imbang 3-3

Foto : ANTARA/AFP/HECTOR RETAMAL

Para pemain Malaysia melakukan seleberasi setelah mencetak gol ketiga ke gawang Korea Selatanpada pertandingan Grup E Piala Asia 2023 di Stadion Al-Janoub Doha 25 Januari 2024.

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Kejutan dibuat oleh Timnas Malaysia dengan memaksa Timnas Korea Selatan bermain imbang dengan skor 3-3 pada pertandingan terakhir Grup E di Stadion Al Janoub, Al-Wakrah, Kamis.

Pada pertandingan ini Malaysia mencetak gol melalui Faisal Abdul Halim, Arif Aiman dan Romel Morales Ramirez, sementara Korea Selatan lewat Jeong Woo-yeong, Ahmad Syihan Hazmi (bd) serta Son Heung-min, demikian catatan AFC.

Hasil ini tidak mempengaruhi posisi Malaysia yang tetap menempati posisi juru kunci klasemen akhir Grup E dengan satu poin dari tiga pertandingan.

Sementara itu Korea Selatan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk menghadapi juara Grup F dengan statusrunner-upGrup E setelah mengumpulkan lima poin dari tiga laga.

Secara statistik Korea Selatan mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 81 persen penguasaan bola dan melepaskan total 16 tendangan yang delapan di antaranya tepat sasaran.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Arif

Komentar

Komentar
()

Top