Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mahasiswa UGM Kembangkan Teknologi PsyBot untuk Bantu Atasi Masalah Kesehatan Mental

Foto : antarafoto

Ilustrasi kesehatan mental

A   A   A   Pengaturan Font

Hal tersebut, kata dia, memastikan bahwa bantuan yang diberikan tidak hanya sebatas komunikasi virtual, melainkan juga mengarahkan pengguna untuk mencari bantuan yang lebih tepat jika dibutuhkan.

"Lebih lanjut interaksi dengan PsyBot mampu meningkatkan kesejahteraan psikologis atau well-being. Tips dan saran yang diberikan juga terbukti mampu menghadirkan perasaan tenang pada penggunanya," kata Annisa.

Menurut dia, pertolongan pertama psikologis adalah langkah awal yang sangat penting dalam mengatasi masalah kesehatan mental.

Karena itu, kata dia, penelitian ini menjadi sebuah kontribusi yang penting bagi mahasiswa sebagai upaya preventif masalah kesehatan mental yang membantu mereka dalam menghadapi tekanan psikologis yang dialami.

"Selain itu inovasi ini juga menjadi salah satu langkah penting dalam pemanfaatan teknologi untuk mengatasi masalah kesehatan mental," kata Annisa.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top