Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Madrid Berambisi Kokohkan Posisi

Foto : Sergei GAPON / AFP

Karim Benzema

A   A   A   Pengaturan Font

MADRID - Real Madrid perlu memanfaatkan performa luar biasa mereka untuk memperpanjang keunggulan di puncak klasemen La Liga. El Real menghadapi Sevilla yang berada di posisi ketiga klasemen pada hari Minggu (28/11).

Madrid telah menang tujuh kali dan seri satu kali dari delapan pertandingan terakhir di semua kompetisi. Mereka sejauh ini terlihat sebagai tim paling andal di Spanyol dalam beberapa pekan terakhir.

Sevilla hanya terpaut dua poin di belakang tim asuhan Carlo Ancelotti menjelang kunjungan ke Santiago Bernabeu. Meski demikian, Sevilla belum membangun soliditas dan konsistensi yang membuat mereka tetap berada di puncak hampir sampai akhir musim lalu.

Tepeleset melawan Alaves, Mallorca, dan Granada dalam beberapa pekan terakhir telah menimbulkan keraguan atas kemampuan Sevilla untuk mengalahkan lawan yang lebih lemah. Hal yang sama juga mereka tunjukkan di Liga Champions.

Sementara Sevilla harus menang di kandang Salzburg pada laga terakhir untuk mencapai babak 16 besar Liga Champions, Madrid sudah lolos. Satu-satunya hal yang harus diselesaikan Madrid di Grup D yakni menjegal Inter Milan untuk finis di posisi pertama.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top