Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Madrid Awali Tahun 2022 dengan Kekalahan dari Getafe

Foto : JAVIER SORIANO / AFP

Karim Benzema

A   A   A   Pengaturan Font

MADRID - Carlo Ancelotti menyebut Real Madrid "masih berlibur" setelah menelan kekalahan mengejutkan 0-1 dari tuan rumah Getafe, Senin (3/1) dini hari WIB. Adapun Barcelona berhasil mengatasi kekacauan akibat Covid-19 dengan meraih kemenangan 1-0 di kandang Mallorca.

Kekalahan mengejutkan Madrid ini merupakan yang pertama dalam tiga bulan terakhir. Hasil itu memberikan harapan baru bagi pesaing terdekat di puncak klasemen La Liga. Kesalahan Eder Militao pada awal laga memungkinkan Enes Unal mencetak gol kemenangan di Coliseum Alfonso Perez.

"Kami sedang berlibur untuk satu hari ekstra," ujar Ancelotti seusai laga. "Tim ini bukan tim yang sama seperti yang bermain sebelum Natal - kurang komitmen, kurang konsentrasi. Kami tidak pantas kalah, tetapi kami berakhir dengan kekalahan yang bisa menjadi peringatan," sambungnya.

Barcelona tanpa delapan pemain tim utama yang positif Covid-19 pekan lalu sementara enam lainnya absen karena cedera atau skorsing.

Xavi Hernandez mengatakan pada hari Sabtu adalah hal "gila" karena pertandingan tetap dilanjutkan. Jordi Alba, Ousmane Dembele, dan Gavi berada di antara mereka yang terinfeksi Covid-19, sementara Sergio Busquets diskors. Pedri, Ansu Fati, dan Memphis Depay cedera.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top