Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Luton Town Berada di Ujung Tanduk Terdegradasi Setelah Dihajar West Ham 1-3

Foto : ANTARA/Juns

Luton Town berada di ujung tanduk setelah dihajar West Ham 1-3.

A   A   A   Pengaturan Font

Memasuki babak kedua, West Ham mampu bangkit dan menyamakan kedudukan pada menit 54 lewat gol James Ward-Prowse sehingga skor kembali sama kuat 1-1.

Mampu menyamakan kedudukan, West Ham semakin bersemangat untuk berbalik unggul dan mampu mengubah skor menjadi 2-1 berkat gol Tomas Soucek pada menit 65.

The Hammers mampu menambah keunggulan menjadi 3-1 setelah pada menit 76, umpan dari Mohammed Kudus dapat dikonsumsi menjadi gol oleh George Earthy.

Pada sisa waktu pertandingan, West Ham tetap mendominasi jalannya pertandingan dan beberapa kali memiliki peluang untuk menambah keunggulan, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 3-1 untuk kemenangan skuad asuhan David Moyes tetap bertahan.

Sementara itu, Newcastle masih menjaga peluang mereka berkompetisi di ajang Eropa musim depan meski bermain imbang 1-1 kontra Brighton di Stadion St. James Park, Newcastle, Sabtu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top