Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Faye Risakotta

Lukis Seluk Beluk Pikirannya Lewat EP "Mind of My Own"

Foto : ANTARA/Dominion Records

Faye Risakotta

A   A   A   Pengaturan Font

Musisi Faye Risakotta akhirnya merilis EP debutnya bertajuk Mind of My Own yang melukikan seluk beluk pikirannya selama enam tahun berkarya menjadi musisi. Mind of My Own adalah pintu masuk ke dalam pikiran Faye dan berbagai fase kehidupan yang telah dilaluinya.

Ia menemukan bahkan dalam kondisi paling rendah sampai tempat tertinggi dalam hidupnya, selalu terdapat sebuah pelajaran. Dipengaruhi oleh musisi-musisi ternama seperti Coldplay dan Amy Winehouse, Mind Of My Own menggabungkan suara pop eksperimental, lo-fi, dan ambience.

Mengutip siaran persnya, Jumat (1/4), Faye menyajikan enam lagu untuk mengajak pendengarnya melihat dunia lewat sudut pandangnya dan seluruhnya dibuat mengedepankan mood dan ambience.

Contohnya pada Brightest Days, lagu yang berperan sebagai pembuka untuk EP-nya, ini menjadi curahan hati Faye mengenai harapan, sama seperti orang lain di seluruh dunia ia pun mendambakan perasaan yang cerah untuk masa depan, namun juga masih memiliki ketakutan tentang bagaimana hal-hal dapat berubah menjadi buruk dalam sekejap semasa awal pandemi.

Kemudian lagu dengan nuansa penuh reverb The Way To Go ditulis ketika dia merasa 'terputus' dari dirinya sendiri dan menyadari bahwa dia selama ini meniru apa yang dilakukan orang lain dalam hidup dan membuatnya semakin mempertanyakan keabsahan dirinya, meskipun sebenarnya itu adalah bagian dari proses kehidupan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top