Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Direktur Keuangan PT Jakpro, Lim Lay Ming, soal Pembangunan “Light Tail Transit”

LRT Fase II Tanah Abang Didanai Korea Selatan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyambut baik rencana perpanjangan proyek light rail transit (LRT) Jakarta fase II hingga ke Tanah Abang. Saat ini, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) tengah menyelesaikan proyek LRT Jakarta fase I dari Kelapa Gading, Jakarta Utara hingga Vellodrome, Jakarta Timur.
Rencananya, PT Jakpro akan membangun LRT Jakarta fase II dari Vellodrome, Jakarta Timur ke Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Namun, pihaknya akan mengkaji kembali proyek LRT fase II ini agar bisa tembus ke kawasan Tanah Abang.
Untuk mengetahui lebih lanjut akan hal itu, reporter Koran Jakarta, Peri mewawancarai Direktur Keuangan PT Jakpro, Lim Lay Ming, di Jakarta, beberapa waktu lalu. Berikut petikannya:

Sebenarnya apa yang menjadi dasar perpanjangan LRT ke Tanah Abang?
Kita tahu, Tanah Abang, Jakarta Pusat ini merupakan sentra ekonomi bagi kelas menengah ke bawah. Tanah Abang ini pusat tekstil Indonesia untuk ekpor sehingga banyak sekali penumpang yang menunggu di sana. Kalau nggak salah, satu hari bisa mencapai 300 ribu penumpang.

Dari mana data 300 penumpang itu?
Itu yang ngumpul di Tanah Abang. Baik dari Tangerang, Serpong, kan ngumpulnya di situ. Bahkan, dari ujung Barat pun ngumpul di situ. Jadi, ada potensi penumpang dan potensi ekonomi disana. Tanah Abang kan simbol ekonomi bagi masyarakat Jakarta, makanya kita dekatkan (LRT) ke situ.

Apakah Anda akan membebaskan lahan?
Kita usahakan seminimal mungkin. Tidak ada pembebasan lahan. Trase ini kan belum dibuat. Yang sudah ada itu trase dari Vellodrome hingga Dukuh Atas.

Baca Juga :
Apel Siaga Bencana

Berarti, ada penambahan trase ya?
Iya, ada penambahan sekitar 2-3 kilometer.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy

Komentar

Komentar
()

Top