Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Liverpool Satu Kaki di Semifinal

Foto : AFP/LLUIS GENE
A   A   A   Pengaturan Font

Liverpool terlihat siap untuk melaju ke semifinal Liga Champions untuk kali kedua dalam dua tahun terakhir.

LIVERPOOL - Liverpool menatap pertemuan semifinal Liga Champions dengan Barcelona atau Manchester United setelah menang 2-0 atas Porto pada leg pertama perempat final di Anfield, Rabu (10/4) dini hari WIB.

Naby Keita dan Roberto Firmino mencetak gol dalam 26 menit pertama untuk membuat tuan rumah memimpin.

"2-0 adalah hasil yang sangat bagus, saya akan mengambilnya sebelum pertandingan dan saya mengambilnya sekarang," ujar pelatih Liverpool Jurgen Klopp.

"Itu pertandingan bagus, pertandingan terkontrol. Kami 100 persen pantas menang dan mencetak dua gol indah," sambungnya.

Satu-satunya penyesalan yang mungkin bagi Liverpool adalah mereka tidak bisa unggul lebih banyak jelang lawatan ke Portugal untuk leg kedua pekan depan.

Namun, clean sheet keempat Liverpool dalam lima pertandingan kandang Liga Champions musim ini dan jika "The Reds" mencetak gol tandang di Estadio do Dragao pada 17 April, Porto membutuhkan empat gol untuk melaju.

"Kami harus pergi ke sana, kami harus berjuang, Porto akan melakukan segalanya untuk membalas tetapi itulah yang seharusnya terjadi di perempat final Liga Champions," jelas Klopp.

Liverpool mengalahkan klub raksasa Portugal 5-0 pada leg pertama babak 16 besar musim lalu. Skor bisa lebih memalukan bagi tim asuhan Sergio Conceicao jika tuan rumah lebih akurat di depan gawang lawan.

Tuan rumah hanya butuh lima menit untuk membuka skor s a a t Keita mencetak gol keduanya setelah menunggu sembilan bulan untuk membuka koleksinya di Liverpool.

Mohamed Salah mengakhiri paceklik delapan pertandingan golnya saat Liverpool kembali ke puncak klasemen Liga Inggris dengan kemenangan 3-1 atas Southampton pada hari Jumat. Tapi pemain asal Mesir itu gagal menggandakan keunggulan tuan rumah beberapa saat kemudian.

Conceicao tampak sangat marah dengan pertahanan timnya yang lemah. Porto sempat terlihat bangkit ketika Alisson Becker menggagalkan upaya Moussa Marega.

Jordan Henderson, bermain di lini tengah dengan posisi lebih maju dari biasanya, memotong pertahanan tim tamu. Pemain internasional Inggris itu memberikan bola kepada Firmino untuk mencetak gol kedua.

"Hendo adalah pemain yang brilian dan saya sangat senang dia bisa menunjukkan itu lagi," ujar Klopp. "Dia menyukai posisi itu sehingga kesalahan saya dia bermain selama satu setengah tahun sebagai pemain bertahan, tetapi kami membutuhkannya di sana," sambungnya.

Hanya hitungan sentimeter yang menyangkal Liverpool unggul tiga gol di awal babak kedua. Upaya Henderson yang sangat baik membuat Sadio Mane melakukan tendangan voli, tetapi pemain asal Senegal itu dinyatakan offside.

Keseimbangan yang bagus dibutuhkan Liverpool yang berusaha mempertahankan kejayaan mereka di kompetisi Eropa, sementara juga berusaha untuk mengakhiri penantian gelar liga selama 29 tahun. Klopp menarik Mane dan Firmino pada kuarter terakhir dengan satu mata tertuju pada laga kontra Chelsea pada akhir pekan ini.

Kemenangan menunjukkan Liverpool memiliki kedalaman skuad dan mereka terlihat siap untuk melaju ke semifinal Liga Champions untuk kali kedua dalam dua tahun terakhir.

Tolak Menyerah

Di sisi lain, Sergio Conceicao menegaskan tim asuhannya belum berakhir. Conceicao mengatakan Porto akan melakukan segala hal untuk membalikkan keadaan pada leg kedua.

"Ini baru separuh dari 180 menit. Kami masih punya 90 menit di Dragao dan kami akan melakukan segalanya untuk membalikkan keadaan dan meloloskan diri," ujar Conceicao.

Mantan pemain Inter Milan itu juga meyakini masih ada kesempatan bagi timnya dan dia berharap dukungan penuh dari para penggemar mereka di leg kedua. "Kami butuh semua orang memberikan semangat di Stadion Dragao, sebab ini belum berakhir," tandasnya. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top