Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Liverpool "Pagari" Salah hingga 2023

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Pemain depan Liverpool, Mohamed Salah, akhirnya memupus ambisi tim-tim besar Eropa untuk merekrutnya setelah menandatangani kontrak jangka panjang baru.

Liverpool menyatakan, Senin (2/7), kalau pemain asal Mesir itu dipastikan bakal bertahan di klub Meseyside tersebut hingga 2023. Gaji Salah pun akan meningkat dua kali lipat menjadi 200 ribu poundsterling per pekan.

Salah memiliki musim pertama yang luar biasa bersama Liverpool, mencetak 44 gol di semua kompetisi dan membantu klub mencapai final Liga Champions. Dia dinobatkan sebagai Pemain Sepakbola Terbaik dan Pemain Sepakbola PFA Terbaik Tahun Ini.

"Saya pikir berita ini dapat dilihat untuk apa itu, menghargai seseorang yang tampil dan berkontribusi besar untuk tim dan klub musim lalu," kata manajer Liverpool, Juergen Klopp kepada situs web klub.

"Ini menunjukkan dua hal dengan sangat jelas-keyakinannya pada Liverpool dan kepercayaan kami padanya. Mo mencerminkan di mana kita sebagai tim, saya pikir. Musim lalu adalah spesial dengan banyak momen spesial-tetapi kami menginginkan lebih banyak."

Pemain berusia 26 tahun itu mencetak 32 gol di Premier League, memecahkan rekor gol terbanyak dalam 38 pertandingan musim ini, dan membantu klub Merseyside itu finis di posisi keempat.

Sebelumnya, tim-tim besar Eropa seperti Real Madrid dan Barcelona dikabarkan sangat meminati pemain internasional Mesir tersebut. Salah diproyeksikan Madrid untuk menggantikan Cristiano Ronaldo yang sudah berusia 33 tahun. AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top