Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Liverpool Harus Segera Bangkit

Foto : AFP/Jack TAYLOR

Melambai I Pelatih Liverpool Jurgen Klopp (tengah) melambai kepada pendukung dalam sesi latihan Klub di Rajamangala National Stadium, Bangkok Juli lalu, menjelang pertandingan persabatan Melawan Manchester United.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Liverpool yang bermasalah akan berupaya mendapatkan kemenangan pertama dalam Liga Inggris musim ini saat menghadapi Bournemouth, Sabtu (27/8). Saat The Reds berusaha bangkit, pemuncak klasemen, Arsenal, yang menjamu Fulham akhir pekan ini, muncul sebagai satu-satunya tim dengan catatan kemenangan 100 persen dalam tiga pertandingan.

Hanya beberapa bulan setelah terpaut dua pertandingan untuk merebut empat gelar yang belum pernah terjadi, Liverpool tiba-tiba terlihat rentan karena awal terburuk dalam 10 tahun terakhir. Tim asuhan Jurgen Klopp digagalkan meraih gelar Liga Inggris oleh Manchester City pada hari terakhir musim lalu.

Mereka juga kalah di final Liga Champions dari Real Madrid. Kemudian, meninggalkan "The Reds" hanya meraih gelar Piala FA dan Piala Liga sebagai hadiah hiburan. Saat ini, Liverpool yang dilanda cedera berada dalam kesulitan. Hasil imbang penuh kesalahan yang luar biasa melawan Fulham dan Crystal Palace diikuti oleh kekalahan mengejutkan 2-1 di tangan Manchester United.

Penampilan saat kalah dari MU mengekspos kesalahan dalam tim asuhan Klopp. Liverpool tumpul di lini serang karena ditinggal Sadio Mane yang sekarang di Bayern Munich. Sementara itu, saat Darwin Nunez yang diskors, Liverpool kalah di lini tengah dan rapuh di belakang.

Menghadapi tim promosi Bournemouth di Anfield menawarkan kesempatan bagi Liverpool untuk kembali ke jalur kemenangan. Tiga poin wajib mereka raih untuk menghindari tertinggal lebih jauh dalam perburuan gelar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top