Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Liudmila Samsonova Juara di Turnamen Pemanasan Wimbledon

Foto : Bertrand GUAY / AFP

Liudmila Samsonova

A   A   A   Pengaturan Font

AMSTERDAM - Liudmila Samsonova asal Russia bangkit dari ketinggalan satu set untuk mengalahkan Bianca Andreescu di final turnamen WTA 's-Hertogenbosch, Senin (17/6) untuk merebut gelar kelima dalam karirnya. Unggulan kedua itu mengalahkan mantan juara US Open 4-6, 6-3, 7-5 setelah meraih kemenangan di semifinal atas rekan senegaranya Ekaterina Alexandrova. "Jujur, saya sedikit lelah," ujar Samsonova di lapangan.

Hari Samsonova dimulai dengan melanjutkan laga semifinalnya melawan juara bertahan Alexandrova yang menyelamatkan match point sebelumnya untuk memaksakan set ketiga. Namun, Samsonova hanya membutuhkan waktu 32 menit untuk meraih kemenangan 6-3, 6-7 (1/7), 6-1 atas unggulan ketiga itu.

Unggulan teratas asal Australia Alex De Minaur mengalahkan petenis AS Sebastian Korda 6-2, 6-4 untuk memenangi gelar ATP di ajang yang sama, 's-Hertogenbosch, yang merupakan pemanasan penting di lapangan rumput jelang Wimbledon. Kemenangan dua set langsung di Belanda memastikan petenis berusia 25 tahun itu akan mencapai peringkat tujuh dunia.

Ini merupakan peringkat tertinggi dalam karirnya. Itu merupakan gelar kedua De Minaur musim ini setelah menang di Acapulco, Meksiko, bulan Maret, dan yang kesembilan dalam karirnya. Di turnamen lain, petenis peringkat 30 dunia Katie Boulter berhasil mempertahankan gelarnya di Rothesay Open.

Dia memenangkan pertandingan berturut-turut atas juara US Open 2021 Emma Raducanu dan mantan petenis peringkat satu dunia Karolina Pliskova. Menghadapi Pliskova di final, Boulter menang 4-6, 6-3, 6-2. "Sejujurnya, saya memasuki pekan ini dengan ekspektasi yang cukup rendah, hanya datang ke sini dan bersenang-senang," ujar Boulter.

Untuk datang ke sini dan memainkan permainan tenis yang sangat bagus dan melewati batas. Dia tidak sepenuhnya yakin bagaimana bisa melakukannya pada akhirnya. Namun telah melakukannya berturut-turut dan sangat bangga.

Juara di Nottingham adalah gelar ketiga dalam karir Boulter dan kedua musim ini. Dia memenangkan gelar pertamanya tahun sebelumnya di lapangan keras San Diego. Tahun lalu, Boulter meraih gelar WTA Tour pertamanya dengan penampilan penuh inspirasi di Nottingham. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top