Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lima Wakil Garuda Muda Lolos ke Perempat Final Kejuaraan Dunia BWF

Foto : ANTARA/HO-PBSI

Pebulu tangkis Indonesia Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu saat berlaga di Spokane, Washington, Amerika Serikat dalam ajang BWF World Junior Championships 2023, Kamis (5/10).

A   A   A   Pengaturan Font

"Tadi dari awal sampai akhir, saya bisa mendominasi permainan. Lawan tertekan terus dari awal sampai akhir. Untuk menghadapi pertandingan besok, saya akan fokus ke pemulihan dulu, istirahat dan menjaga pola makan yang baik. Selain itu juga harus menjaga mental dan pikiran," tutur Alwi.

Sedangkan Prahdiska Bagas Shujiwo terhenti. Bagas gagal meneruskan langkahnya setelah disingkirkan Zhang Ning asal China, 14-21, 19-21.

Pada ganda putra, Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin terus melaju. Unggulan ketujuh itu berhasil menundukkan wakil India, Divyam Arora/Mayank Rana dengan skor 21-12, 21-10. Di babak berikut, andalan Merah-Putih itu akan bertemu unggulan keempat dari China, Ma Shang/Zhu Yi Jun.

"Hari ini kami bermain jauh lebih baik dibanding kemarin. Pola mainnya lebih bagus. Untuk menghadapi lawan besok, kami akan siap tampil all out saja," kata Nikolaus.

Di ganda putri, unggulan keempat Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani juga harus tersisih. Satu-satunya wakil ganda putri Indonesia yang tersisa itu dijegal Maya Taguchi/Aya Tamaki (Jepang), 19-21, 18-21.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top