Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lille Kendalikan "Play-off" Liga Champions

Foto : Ozan KOSE / AFP

berselebrasi I Penyerang Lille, Jonathan David berselebrasi saat pertandingan leg kedua Babak Kualifikasi ke-3 Liga Champions UEFA antara Fenerbahce melawan Lille LOSC di Stadion Fenerbahce S¸kr¸ Saracoglu di Istanbul, Selasa (13/8).

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Gol Jonathan David dan Edon Zhegrova membawa Lille unggul 2-0 atas Slavia Prague dalam laga leg pertama play-off Liga Champions, Rabu (21/8) dini hari WIB. Pemain internasional Kanada, David, mencetak gol pembuka menit 52.

Kemudian, sentuhan ajaib dari Zhegrova membuat pemain sayap asal Kosovo tersebut menggandakan keunggulan bagi tim tuan rumah. Mantan gelandang Manchester United, Angel Gomes, menyaksikan pertandingan dari tribun setelah dirawat di rumah sakit akhir pekan lalu akibat benturan keras.

Ketika itu dia bertanding dalam pembukaan Ligue 1 melawan Reims yang membuatnya tak sadarkan diri.

Dinamo Zagreb berada dalam posisi yang baik untuk mencapai fase liga kompetisi yang telah direvisi menjadi 36 tim setelah kemenangan kandang 3-0 atas Qarabag dari Azerbaijan. Pemain pengganti, Sandro Kulenovic, mencetak dua gol di akhir pertandingan setelah Marko Pjaca membawa Dinamo unggul lebih dulu.

Juara Norwegia, Bodo/Glimt, memegang keunggulan 2-1 atas Red Star Belgrade menjelang pertandingan leg kedua pekan depan. Odin Bjortuft dan Isak Dybvik Maatta mencetak gol untuk tim tuan rumah sebelum Ognjen Mimovic memperkecil ketertinggalan untuk Red Star.

Empat pertandingan lagi dijadwalkan berlangsung Kamis. Dynamo Kyiv melawan Salzburg dan juara Swiss, Young Boys, bermain melawan Galatasaray. Midtjylland dari Denmark akan menghadapi Slovan Bratislava, sementara klub Swedia, Malmo, bertemu Sparta Prague. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top