Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Libur Panjang Tak Berdampak Peningkatan Kasus Covid-19

Foto : antara

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencatat, hingga Selasa (3/11) belum terlihat efek libur panjang terhadap peningkatan kasus Covid-19 di Ibu Kota.

"Kalau satu sampai dua hari ini belum ada (peningkatan pemeriksaan Covid-19 yang khusus (akibat libur panjang)," ujar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (3/11).

Anies menyebutkan bahwa untuk bisa mengetahui efek dari libur panjang, diperlukan waktu beberapa hari dari akhir libur panjang dan bukannya hanya melihat hasil dari satu-dua hari saja.

Meski demikian, Anies mengakui bahwa ada peningkatan signifikan dari lalu lintas Jakarta sejak Senin (2/11) yang menandakan adanya pergerakan masyarakat dalam jumlah tidak sedikit setelah libur panjang.

Mengantisipasi peningkatan Covid-19, Anies telah menginstruksikan Gugus Tugas COVID-19 di tingkat RW dan para lurah untuk memandu masyarakat yang mengalami gejala Covid-19 untuk lapor dan dilakukan pemeriksaan ke Puskesmas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top