Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

LG Perkenalkan Tiga Koleksi Produk Audio

Foto : istimewa

model audio LG

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT. LG Electronics Indonesia (LG) resmi memperkenalkan koleksi perangkat audio terbarunya di tahun ini. Meski diperuntukan untuk kebutuhan berbeda, keseluruhan koleksi audio ini menawarkan teknologi terkini LG untuk pengalaman dengar terbaik bagi pengguna.

"Terdapat dua kategori besar dalam koleksi perangkat audio LG ini. Sejumlah tiga modelsoundbardisiapkan menjadi pelengkap dalam membawa nuansa bioskop melalui TV, sementara dua model XBOOM Party Speaker hadir sebagai solusi kebutuhan audio untuk kemeriahan acara pesta di luar ruangan," kata, President of LG Electronics Indonesia, Lee Taejin di Jakarta Selasa (19/3).

Soundbar LG terbaru ini lahir dalam tiga seri yaitu LG S40T, LG S75Q dan LG SC9S. Dari sisi desain, ketiganya disiapkan benar menjadi pasangan sepadan bagi pemilik TV LG untuk meningkatkan kesanmoderndalam keseluruhan interior ruang. Bahkan bagi pemilik TV OLED LG C Series, penopang khusus bernama WOW Bracket pada LG Soundbar SC9S, membuat penempatan soundbarterintegrasi tepat di bawah TV yang membawa kesan canggih.

Sebagai yang paling canggih diantara ketiganya, LG Soundbar SC9S membawa seluruh inovasi dan kolaborasi teknologi LG di dalamnya. Hal ini salah satunya dapat dilihat dari desainspeakerTriple up-firing yang berupa tambahan tiga unit speaker menghadap ke atas melengkapi kekuatan keseluruhan audionya dalam memancarkan bunyi memenuhi ruang.

Seentara itu Product Director Home Entertainment of LG Electronics Indonesia Park Jae Il, mengatakan ditambah dengansubwoofer, kelengkapan seluruhspeakerpadasoundbarLG SC9S memiliki kekuatanaudio400 Watt. Hal ini mampu memberi kualitas kanal audio 3.1.3.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top