Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lestari: Semangat Ratu Kalinyamat Bisa Jadi Inspirasi bagi Perempuan RI

Foto : mpr.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, menyatakan semangat Ratu Kalinyamat yang telah resmi ditetapkan oleh pemerintah Indonesia sebagai pahlawan nasional, bisa menjadi inspirasi bagi seluruh perempuan di Indonesia.

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, menyatakan semangat Ratu Kalinyamat yang telah resmi ditetapkan oleh pemerintah Indonesia sebagai pahlawan nasional, bisa menjadi inspirasi bagi seluruh perempuan di Indonesia.

Melalui surat Kementerian Sekretariat Negara kepada Menteri Sosial bernomor R-09/KSN/SM/GT.02.00/11/2023 yang ditandatangani Sekretaris Militer Presiden, Laksda TNI Hersa, Ratu Kalinyamat menerima gelar pahlawan nasional pada peringatan Hari Pahlawan 10 November 2023.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (8/11), Lestari memuji seluruh masyarakat Jepara yang selama ini gigih memperjuangkan putri terbaiknya tersebut, menjadi pahlawan nasional.

"Penetapan Ratu Kalinyamat sebagai pahlawan nasional tahun ini harus dijadikan momentum bagi para perempuan Indonesia untuk bangkit," ujar dia.

Lestari mengatakan bahwa sepak terjang Ratu Kalinyamat sebagai pejuang antikolonialisme harus menjadi inspirasi bagi perempuan Indonesia untuk berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan di alam kemerdekaan ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top