Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Leicester Tunjuk Dean Smith Jadi Pelatih Sementara Hingga Akhir Musim

Foto : ANTARA/REUTERS/CHRIS RADBURN

Pelatih Leicestar I Dean Smith saat memimpin Norwich City dalam pertandingan Liga Premier Inggris lawan Tottenham di Carrow Road, beberapa waktu lalu. Dean Smith resmi ditunjuk sebagai pelatih sementara Leicester hingga akhir musim.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Leicester City telah resmi menunjuk Dean Smith sebagai pelatih sementara hingga akhir musim, kata klub Liga Inggris itu pada Senin (10/4) waktu setempat.

Mantan pelatih Aston Villa dan Norwich City tersebut ditunjuk sebagai pengganti Brendan Rodgers, yang meninggalkan Leicester di awal bulan ini karena serangkaian hasil buruk hingga membuat klub saat ini duduk di peringkat dua terbawah klasemen dan terancam degradasi.

"Smith membawa banyak pengalaman kepelatihan dan keahlian untuk peran itu, dia dan tim kepelatihannya akan bertugas membantu klub untuk bertahan di Liga Premier Inggris saat kami menuju delapan pertandingan terakhir musim ini," kata Leicester dalam sebuah pernyataan yang dikutip AFP.

Leicester pernah mengejutkan dunia sepak bola saat memenangkan gelar Liga Premier Inggris musim 2015-16, tetapi mereka sekarang terancam degradasi setelah sembilan musim berkompetisi di papan atas.

Penunjukan Smith terjadi setelah kekalahan kandang 1-0 Leicester dari Bournemouth, kekalahan liga ke-19 mereka musim ini. Klub East Midlands itu hanya mampu mengoleksi 25 poin setelah 30 pertandingan, terpaut dua poin dari zona aman.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top