Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lakers Belum Sebanding dengan Warrior

Foto : afp/Frederic J. BROWN
A   A   A   Pengaturan Font

LOS ANGELES - LA Lakers langsung dibandingkan dengan juara bertahan NBA, Golden State Warriors seiring kedatangan LeBron James. Meski demikian, James tak mau berpikir terlalu jauh dengan perbandingan tersebut.

Lakers terpuruk dalam beberapa musim terakhir. Mereka selalu berkutat di papan bawah klasemen wilayah barat. Musim lalu Lakers dengan skuat mudanya hanya finis di peringkat 11 dan gagal ke playoff untuk lima tahun secara beruntun.

Namun, harapan besar fans Lakers musim ini menggunung seiring kedatangan LeBron. Tak hanya King James, beberapa pemain berpengalaman lain juga direkrut Lakers seperti, Rajon Rondo, Lance Stephenson, JaVale McGee, dan Michael Beasley.

Kombinasi pemain-pemain senior dengan pilar muda berbakat seperti Lonzo Ball dan Kyle Kuzma diyakini bisa membuat Lakers mencapai level yang lebih tinggi lagi. Bahkan beberapa orang menganggap Lakers mampu bersaing langsung dengan Golden State Warriors hingga Boston Celtics.

Meski begitu, James tak mau fans terlalu kelewat percaya diri. Pada konferensi pers pertamanya bersama Lakers, dia menegaskan bahwa timnya masih baru dan belum bisa dibandingkan dengan tim-tim kuat yang sudah lama bersama.

"Kami harus melewati jalan yang sangat panjang untuk mencapai level seperti Golden State. Mereka akan memulai semua dari titik yang mana sudah mereka capai musim lalu dan memulainya kembali di kamp latihan. Sedangkan kami harus memulai semuanya dari awal, sehingga jalan yang dilalui masih sangat panjang," ujarnya. AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top