Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Laga Kandang Piala AFF Akhirnya Bisa Dihadiri Penonton di Stadion

Foto : antarafoto

Pemain-pemain Timnas Indonesia tengah berlatih.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Upaya yang dilakukan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menghadirkan penonton pada laga kandang Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Piala AFF 2022 berujung manis setelah keluarnya izin dari kepolisian.

Permohonan Ketua Umum PSSI dijawab oleh Mabes Polri melalui surat izin bernomor SI/430/XII/YAN.2.1/2022/BAINTELKAM yang mengizinkan pertandingan AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 dapat dihadiri penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dengan proses yang ketat.

"Alhamdulillah, usaha keras kita dalam meminta izin untuk menghadirkan penonton pada dua laga kandang Timnas Senior di babak penyisihan grup Piala AFF di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), dikabulkan oleh Mabes Polri." kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (19/12).

Menurut jadwal, Indonesia akan menjamu Kamboja pada Jumat (23/12) di mana permohonan Ketua Umum PSSI bisa disaksikan langsung oleh 30 ribu penonton. Sedangkan ketika timnas menjamu Thailand di tempat yang sama pada 29 Desember, Iwan Bule memohon 50 ribu penonton hadir dalam SUGBK.

"Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Presiden RI Joko Widodo, Bapak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Bapak Menpora Zainudin Amali dan pihak-pihak lainnya yang telah merestui serta membantu terwujudnya keinginan dari para penggemar sepakbola Indonesia," katanya menambahkan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top