Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kyrgios Melaju ke Perempat Final Montreal Masters

Foto : Adrian DENNIS / AFP

Nick Kyrgios

A   A   A   Pengaturan Font

Pada laga lain, Casper Ruud menjaga harapannya meraih gelar tetap hidup saat dia berduel selama lebih dari tiga jam untuk mengatasi Roberto Bautista Agut 6-7 (4/7), 7-6 (7/4), 6-4. Petenis Norwegia yang berada di urutan keempat merupakan unggulan tertinggi yang masih bertahan.

Dia mampu bangkit setelah interupsi selama 69 menit ketika badai petir menyambar di area tersebut setelah dua set diselesaikan. Dia mengatakan berada di ruang ganti adalah cara sempurna untuk menghidupkan permainannya. "Terima kasih kepada cuaca. Itu adalah pertarungan yang sulit, dua set pertama, dua jam 20 menit dengan intensitas yang bagus," ujar Ruud.

Peringkat ketujuh Ruud merupakan unggulan teratas yang tersisa setelah tersingkirnya Medvedev, Carlos Alcaraz dan Stefanos Tsitsipas pada putaran kedua. Pelatih asal Norwegia itu memiliki tiga gelar musim ini dengan rekor pertandingan 37-13. Dia mencapai final di Miami pada bulan April, tetapi kalah dari Alcaraz. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top