Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kylian Mbappe Harus Lebih Tenang

Foto : AFP/Pascal GUYOT
A   A   A   Pengaturan Font

Penyerang bintang asal Prancis, Kylian Mbappe, adalah target untuk para pemain bertahan. Karena itulah dia harus belajar mengendalikan diri. Hal itu diungkap pelatih tim nasional Prancis Didier Deschamps setelah pemain muda itu menerima kartu merah, Sabtu (1/9).

Mbappe, yang menjadi terkenal di seluruh dunia saat Prancis meraih gelar Piala Dunia 2018, mencetak gol penentu dalam kemenangan PSG 4-2 atas Nimes. Tapi dia diusir pada injury time karena melakukan tekel keras. "Dia harus belajar mengendalikan dirinya. Kylian adalah pemenang Piala Dunia," ujar Deschamps, yang akan bekerja sama dengan striker itu menjelang pertandingan Liga Bangsa-Bangsa Prancis kontra Belanda akhir pekan ini.

"Saya akan berbicara dengannya, dia mungkin takut cedera," ujar Deschamps tentang tekel yang disebutkan Mbappe sebagai hal yang tidak memiliki tempat di sepakbola. "Saya tidak menuduh banyak Nimes, mereka memiliki permainan fisik dan Kylian harus hidup dengan itu. Itu tidak buruk," sambung pelatih pemenang Piala Dunia.

Mbappe berisiko mendapatkan larangan panjang setelah kartu merahnya, tapi dia bersikeras tidak menyesal. "Jika saya harus melakukannya lagi, saya akan melakukannya dan saya akan meminta maaf kepada semua pendukung dan semua orang," ujar Mbappe.

Minnows Nimes, mantan klub Eric Cantona dan Laurent Blanc, kembali berada di kompetisi papan atas Prancis musim ini setelah absen selama 25 tahun. Nimes mengejutkan Marseille dalam pertandingan terakhir mereka di kandang. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top