Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kvitova Optimistis Hadapi Wimbledon

Foto : Tobias SCHWARZ / AFP

Kvitova Menang I Petenis Republik Ceko, Petra Kvitova mengembalikan bola kepada petenis Kroasia, Donna Vekic saat pertan­dingan tenis final tunggal putri turnamen tenis WTA Jerman Terbuka di Berlin, Senin (26/6) dini hari WIB. Kvitova menang 6-2, 7-6 (8/6) untuk meraih gelar keduanya tahun ini dan gelar ke-31 sepanjang kariernya.

A   A   A   Pengaturan Font

Dari ajang WTA lain, Jelena Ostapenko memenangkan pertarungan dua mantan juara Prancis Open dengan mengalahkan Barbora Krejcikova 7-6 (10/8), 6-4 untuk menjuarai Birmingham Open. Krejcikova melaju ke final tanpa kehilangan satu set pun. Sukses di Birmingham akan memastikan dia kembali ke 10 besar dunia. Tapi Ostapenko tidak menunjukkan tanda-tanda kelelahan dari perjalanannya yang lebih menguras tenaga ke final dan petenis Latvia itu berhasil merebut gelar pertamanya musim ini.

"Saya memainkan lima pertandingan hebat. Untungnya ini satu-satunya pertandingan dalam dua set karena setiap pertandingan sangat sulit," ujar Ostapenko. "Ini persiapan yang bagus untuk Wimbledon," sambungnya. Tidak ada pemain yang kehilangan servis di set pertama saat Ostapenko akhirnya unggul dalam tie-break dengan pukulan forehand winner di set point keempatnya.

Juara Prancis Open 2017 itu kemudian tampak berada di jalur untuk meraih kemenangan di set kedua saat memimpin 5-1. Krejcikova melawan balik untuk memangkas defisit menjadi 5-4 tetapi itu terlalu terlalu terlambat bagi petenis Ceko tersebut. Ostapenko melakukan servis untuk merebut poin terakhir.

Masih Favorit
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top