Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Panas Bumi | Potensi Panas Bumi Ditaksir 24 GW, tetapi Pemanfaatannya Baru 2.130 MW

Kurangi Dampak Ekologis Eksploitasi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto mendorong eksplorasi dan pengeboran slim hole di Cisolok, Sukabumi mengingat besarnya potensi panas bumi di daerah tersebut. Hal ini dikatakannya, meski menurut data yang diterimanya dua titik pengeboran yang telah dilakukan di Sukabumi belum maksimal.

"Tetapi yang jelas ada potensi di kawasan tersebut meskipun belum dapat gambaran approvement," jelas Sugeng usai memimpin Kunjungan Spesifik Komisi VII di Jawa Barat, Jumat, (26/5).

Menurutnya, potensi panas bumi di Sukabumi, dan Indonesia umumnya sangat besar dan hingga saat ini belum bisa dimanfaatkan dengan optimal. Seperti Diketahui, Indonesia memiliki potensi panas bumi yang sekitar 24 GW, namun baru bisa dimanfaatkan sekitar 2.130 MW yang berasal dari 16 PLTP pada 14 WKP atau pemanfaatannya baru sekitar 8,9 persen dari total sumber daya (potensi) yang dimiliki. Untuk tahun 2020, pemerintah menargetkan kapasitas terpasang untuk panas bumi sebesar 2.270,7 MW.

Pendekatan ESG

Meski demikian, Sugeng mengungkapkan eksplorasi ini harus tetap dengan pendekatan Environmental, Social and Governance (ESG). Apalagi, di sekitar daerah proyek panas bumi ini terdapat wilayah geopark, serta konservasi flora dan fauna.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top