Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim, tentang Pembentukan Forum Pengarah Vokasi

Kualitas Pendidikan Vokasi Masih di Bawah Level Kebutuhan Industri

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Apa langkah konkret dari Kemendikbud untuk mempertemukan unit pendidikan vokasi dengan industri?

Salah satunya adalah dengan Forum Pengarah Vokasi (FPV). FPV ini dibentuk untuk menjadi jembatan antara industri di masing-masing sektor dan unit pendidikan vokasi. Forum pengarah vokasi ini dinamis dan senantiasa terus berkembang dengan begitu dapat memberikan nasihat dan rekomendasi konkret bagi Kemendikbud untuk mengubah sistem.

Bukan pendidikan vokasi kalau proses pembelajarannya tidak diarahkan dan dibantu oleh industri. FPV merupakan jembatan mencapai itu, selain juga pernikahan massal antara industri dan unit pendidikan vokasi.

Bagaimana mengukur keberhasilan FPV ini?

Satu-satunya matrik yang bisa kita gunakan untuk mengukur kesuksesan yaitu persentase daripada lulusan yang diserap industri. Jadi aturan mainnya jelas. Selain itu, kalau industri tidak melihat partisipasi dalam dunia pendidikan sebagai investasi program kita tidak berhasil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda

Komentar

Komentar
()

Top