Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Krisis Air Masih Terjadi, Puan: Kesehatan dan Kesejahteraan Rakyat Jadi Taruhan

Foto : Antara/dpr.go.id

Ketua DPR RI Puan Maharani.

A   A   A   Pengaturan Font

Selain meningkatkan kapasitas distribusi air bersih dan mempertimbangkan pendekatan jangka panjang untuk menyediakan infrastruktur akses air bersih di daerah-daerah rawan kekeringan, Puan menekankan pentingnya kolaborasi atau kerja sama Pemerintah dengan berbagai stakeholder termasuk organisasi kemasyarakatan untuk meningkatkan ketersediaan air bersih.

"Kita harus gunakan pendekatan baru dalam mengevaluasi pentingnya air bersih dengan tujuan menjadikan akses air bersih sebagai hak fundamental yang terlindungi dan terpenuhi untuk seluruh rakyat Indonesia," urainya.

"Melalui langkah nyata dan komitmen bersama semua elemen bangsa, negara harus dapat memastikan bahwa tidak ada lagi masyarakat yang harus menghadapi krisis kesehatan dan kesejahteraan akibat kekurangan air bersih," sambung Puan.

Sebagai bangsa maritim yang kaya sumber daya, Indonesia disebutnseharusnya mampu menyediakan akses air bersih yang layak bagi seluruh rakyatnya. Puan mengatakan hal ini adalah kewajiban negara.

"Air bersih adalah hak dasar bagi rakyat yang harus dipenuhi oleh negara. Ini diatur dalam konstitusi kita," tegasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top