Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Krejcikova Kejutkan Swiatek, Juarai Dubai Open

Foto : KARIM SAHIB / AFP

Krejcikova kalahkan Iga Swiatek I Barbora Krejcikova dari Republik Ceko mengangkat trofi Kejuaraan Tenis Bebas Bea WTA Dubai setelah mengalahkan Iga Swiatek dari Polandia dalam pertandingan final di Dubai, Sabtu (25/2) waktu setempat.

A   A   A   Pengaturan Font

DUBAI - Barbora Krejcikova mengalahkan Iga Swiatek untuk merebut gelar dalam ajang WTA di Dubai, Sabtu (25/2) waktu setempat. Dia menjadi wanita keempat abad ini yang mengalahkan tiga petenis teratas dunia di turnamen yang sama.

Bagi mantan juara Prancis Open, Krejcikova yang menempati peringkat 30 dunia, itu gelar keenam dalam kariernya. Petenis Ceska berusia 27 tahun itu menghentikan catatan enam pertandingan, 12 set kemenangan beruntun petenis nomor satu dunia Swiatek. Krejcikova menang 6-4, 6-2 dalam waktu satu jam 31 menit. Krejcikova juga mengalahkan juara Australia Open dan penghuni peringkat dua dunia Aryna Sabalenka di perempat final dan petenis nomor tiga dunia Jessica Pegula di semifinal.

Hanya Venus Williams, Serena Williams dan Sabalenka yang berhasil mengalahkan tiga pemain peringkat teratas dalam satu turnamen di tahun 2000-an. "Ini pencapaian besar untuk apa yang bisa saya lakukan. Saya sangat menikmati semua pertandingan. Saya sangat suka bermain di turnamen besar," ujar Krejcikova, yang akan naik ke peringkat 16 awal pekan ini.

Itu laju yang hebat dari Krejcikova. Dia lolos dari empat kali match point melawan peringkat kedelapan, Daria Kasatkina, di putaran kedua, bangkit dari ketertinggalan 0-6, 1-3 di perempat final melawan Sabalenka. "Gelar ini sangat berarti. Ini pekan yang luar biasa bagi saya, saya berkembang di setiap pertandingan dan kali ini saya menunjukkan yang terbaik," ujar Krejcikova.

Dia juga mengalahkan Swiatek dalam final di Ostrava, Oktober lalu. Kedua petenis itu kini memiliki catatan 2-2 secara head-to-head dalam pertemuan mereka. "Saya sangat menghormati Iga. Bagi saya, dia adalah inspirasi besar. Dia memotivasi saya setiap hari. Final yang hebat dan saya sangat senang dengan hasilnya," sambungnya.

Hasil kali ini membuat Swiatek kalah di final WTA 1000 untuk pertama kali dalam karirnya. "Saya cukup yakin akan memiliki banyak pertemuan di final, tetapi mudah-mudahan lain kali ini akan berjalan sesuai keinginan," ujar Swiatek kepada Krejcikova setelah memberi selamat kepada petenis Ceska itu dalam upacara pemberian trofi.

"Maaf untuk tim saya. Saya cukup yakin kami akan mendapatkan lebih banyak lagi, akan terus bekerja keras," sambungnya.

Medvedev Menang

Daniil Medvedev mengalahkan sesama mantan petenis nomor satu dunia, Andy Murray, 6-4, 6-4 di final Qatar Open, Sabtu, untuk memenangkan gelar ATP keduanya dalam seminggu. Petenis berusia 27 tahun, yang menang di Rotterdam pekan lalu, secara meyakinkan mengakhiri kebangkitan Murray yang berusia 35 tahun.

Medvedev mematahkan servis pertama Murray di setiap set dan tetap tak terkalahkan dalam tiga pertemuan antara keduanya. Gelar ke-17 sepanjang kariernya akan membuat Medvedev naik satu tempat ke peringkat ketujuh di daftar terbaru yang dirilis awal pekan ini.

Medvedev mengatakan kedua pemain berjuang untuk menemukan ritme mereka dalam laga yang disertai angin. Dia juga mengeluh tentang bola yang digunakan dalam turnamen tersebut. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top