Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kovac Tetap Optimistis

A   A   A   Pengaturan Font

BREMEN - Niko Kovac mengatakan keyakinannya Bayern Munich kembali bangkit setelah mengklaim kemenangan kedua pekan ini. Bayern naik ke posisi ketiga di Bundesliga dengan meraih k eme na ng a n 2-1 di kandang Werder Bremen, Minggu (2/12) dini hari WIB.

Bayern merebut kemenangan telak 5-1 pada pertandingan tengah pekan saat mereka mengalahkan Benfica di Liga Champions. Serge Gnabry kemudian mencetak dua gol di Bremen untuk mengakhiri hasil yang menyedihkan sepanjang November, tanpa kemenangan di Bundesliga.

Bayern tertinggal sembilan poin di belakang pimpinan klasemen Borussia Dortmund. Tim asuhan Kovac akan turun kembali ke posisi kelima jika Eintracht Frankfurt meraih kemenangan kelima beruntun di kandang melawan Wolfsburg pada Minggu malam waktu setempat dan RB Leipzig mengalahkan tim urutan kedua Moenchengladbach.

"Tim ini kembali percaya diri dan sangat yakin bahwa kami bisa melakukannya," ujar Kovac ketika ditanya apakah mereka mampu memangkas jarak poin yang telah terlalu jauh dari Dortmund.

"Ketika semua orang tampil maksimal dan bisa bekerjasama dengan baik satu sama lain, dalam pertahanan dan serangan, kami adalah tim yang sulit dikalahkan," sambungnya. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top