Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembatasan Mobilitas - Kebijakan Ganjil-Genap Diperpanjang Sepekan

Kota Bogor Dukung Perpanjangan PPKM Level 4

Foto : ANTARA/HO-Pemkot Bogor

Wali Kota Bogor, Bima Arya

A   A   A   Pengaturan Font

Kota Bogor akan melakukan penyesuaian aturan untuk mendukung perpanjangan PPKM Level 4 sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.

BOGOR - Pemerintah Kota Bogor mendukung kebijakan pemerintah pusat yang memperpanjang pelaksanaan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4.

Wali Kota Bogor, Bima Arya, mengatakan berdasarkan pengumuman dari pemerintah pusat pada perpanjangan PPKM level 4 ada beberapa penyesuaian aturan yang diberlakukan.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, menyatakan di Jawa dan Bali, ada 95 kabupaten dan kota masuk kategori level 4 serta ada 35 kabupaten dan kota yang masuk kategori level 3.

Menurut Bima Arya, penyesuaian aturan pada perpanjangan PPKM level 4, antara lain, yakni memberikan kelonggaran kepada warung makan dan pedagang kaki lima (PKL) untuk beroperasi dalam waktu terbatas dan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. "Untuk Kota Bogor arahnya masih sama dalam aglomerasi Jabodetabek, yakni PPKM level 4," katanya di Bogor, Senin (26/7).

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengumumkan perpanjangan PPKM level 4, selama delapan hari, mulai Senin hari ini hingga Senin (1/8) dengan memberlakukan beberapa penyesuaian aturan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top