Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Krisis Semenanjung Korea I Yonhap: Sekelompok Insinyur Russia Bantu Peluncuran Satelit

Korut Kembali Gagal Luncurkan Satelit Mata-mata

Foto : AFP/ANTHONY WALLACE

Meledak di Udara l Sejumlah warga yang menunggu di sebuah stasiun kereta di Seoul sedang menyaksikan laporan berita mengenai kegagalan Korut meluncurkan satelit mata-mata pada Selasa (28/5). Pyongyang menyatakan bahwa satelit itu gagal diluncurkan setelah meledak di udara tak lama setelah peluncuran karena diduga mengalami masalah pada mesin roketnya.

A   A   A   Pengaturan Font

Stasiun penyiaran JepangNHKmemutar rekaman yang tampak seperti proyektil yang menyala di langit malam, yang kemudian meledak menjadi bola api, dan mengatakan bahwa mereka merekamnya dari timur laut Tiongkok pada saat yang sama dengan percobaan peluncuran.

Pyongyang telah memberi tahu Jepang pada Senin pagi bahwa mereka berencana untuk menempatkan satelit lain ke orbit, yang memicu kritik dari Seoul dan Tokyo, yang mendesak Kim Jong-un untuk membatalkan rencana itu.

Sementara militer Korsel mengatakan pihaknya telah mendeteksi peluncuran tersebut namun satelit tersebut diduga meledak di udara.

Korut yang memiliki senjata nuklir dilarang oleh berbagai resolusi PBB untuk melakukan uji coba menggunakan teknologi balistik, dan para analis mengatakan ada tumpang tindih teknologi yang signifikan antara kemampuan peluncuran ruang angkasa dan pengembangan misil balistik.

Peluncuran tersebut merupakan tindakan provokatif yang jelas-jelas melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB yang melarang penggunaan teknologi misil balistik," kata militer Korsel.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top