Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Koleksi Karya Hingga Kostum God Bless Dipamerkan di Galeri Nasional

Foto : ANTARA/Fitra Ashari

God Bless

A   A   A   Pengaturan Font

Galeri Nasional Indonesia akan memamerkan koleksi grup band God Bless mulai 17 Februari sampai 1 Maret 2024 mendatang

JAKARTA - Koleksi karya, alat musik, hingga kostum grup band God Bless dipajang dalam Pameran Retrospektif God Bless 50th yang diselenggarakan oleh Badan Layanan Umum Museum dan Cagar Budaya di Galeri Nasional Indonesia di Jakarta dari 17 Februari sampai 1 Maret 2024.

Pelaksana Tugas Kepala Badan Layanan Umum Museum dan Cagar Budaya, Ahmad Mahendra, dalam konferensi pers di Galeri Nasional Indonesia, Jumat (16/2), mengatakan bahwa God Bless merupakan legenda dan maestro di bidang musik yang patut diapresiasi.

"God Bless adalah simbol keberanian dan keteguhan dalam dunia musik. Mereka telah menginspirasi jutaan penggemar dengan musik mereka yang kuat dan penuh semangat," kata Ahmad.

Dia berharap para penggemar dan pencinta musik dapat mencermati proses evolusi setengah abad God Bless melalui pameran tersebut.

Pameran Retrospektif God Bless 50th menampilkan karya-karya lama hingga baru dari God Bless, termasuk di antaranya yang berbentuk kaset, cakram kompak, dan piringan hitam,
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top