Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Piala Dunia 2018

Kolarov Bawa Serbia Kalahkan Kosta Rika

Foto : AFP/EMMANUEL DUNAND
A   A   A   Pengaturan Font

SAMARA - Gol dari tendangan bebas kapten tim nasional Serbia Aleksandar Kolarov pada menit ke-56 memastikan Serbia mengawali laga mereka di Piala Dunia Russia 2018 dengan merebut tiga poin.

Serbia sukses meraih kemenangan 1-0 atas Kosta Rika pada laga yang berlangsung di Samara Arena, Minggu (17/6).

Kemenangan itu menempatkan Serbia pada posisi awal yang bagus di Grup E menjelang pertandingan melawan Brasil dan Swiss. Serbia akan berupaya mencapai babak 16 besar untuk pertama kalinya sejak menjadi negara merdeka.

Sementara disi lain Kosta Rika bertekad mengulangi capaian mereka empat tahun lalu, melaju ke perempat final di Brasil 2014. Pelatih Serbia Mladen Krstajic memberikan kesempatan kepada Branislav Ivanovic mencatatkan caps internasionalnya yang ke-104.

Catatan itu menjadikan mantan bek tengah Chelsea itu sebagai pemain paling banyak bermain untuk negaranya. Dia mengungguli Dejan Stankovic dalam daftar sepanjang masa.

Setelah melalui babak pertama dengan kebuntuan, Serbia membuka keunggulan pada menit ke-56. Tendangan bebas Kolarov dengan kaki kirinya membuat bola melesat ke pojok atas gawang yang tak mampu diantisipasi kiper Kosta Rica Keylor Navas.

Pada pertandingan itu Krstajic menurunkan Sergej Milinkovic-Savic sebagai starter. Gelandang bertahan Lazio berusia 23 tahun itu tidak bermain selama Serbia menjalani kualifikasi zona Eropa.

Kosta Rika, yang secara mengejutkan melaju ke perempat final di Brasil empat tahun lalu meninggalkan striker Arsenal Joel Campbell dan bek Bryan Oviedo di bangku cadangan.

Meski demikian Navas tetap menjadi starter di bawah mistar gawang, hanya tiga pekan setelah membantu Real Madrid mengangkat trofi Liga Champions ketiga berturutturut. Pemain sayap Sporting Lisbon Bryan Ruiz menjadi kapten tim Kosta Rika. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top