Kok Bisa Minyak Dunia Makin Murah Tapi Harga BBM Naik? Ini Jawaban Sri Mulyani
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyebut harga minyak di tingkat global masih akan fluktuatif. Ini seiring penurunan harga minyak dunia beberapa waktu terakhir.
"Sekarang kita melihat harga minyak sedikit menurun, tetapi kita tidak yakin kapan ini akan naik atau apakah akan turun dan terus turun lagi," kata Sri Mulyani dalam acara Bloomberg Recovery and Resilience di Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (13/9).
Sri Mulyani mengatakan, keputusan pemerintah untuk menaikkan harga bahan Bakar Minyak (BBM) dengan rata-rata sebesar 30 persen merupakan langkah yang cukup tepat. Terlebih, harga minyak dunia mengalami kenaikan mencapai 100 dolar AS per barel.
Kenaikan harga BBM ini, kata dia, akan mampu mengamankan anggaran yang sudah terlalu tertekan jika harus ditambah untuk memberi subsidi.
"Saya pikir langkah-langkah yang telah kita ambil untuk menyesuaikan harga minyak minggu lalu akan cukup untuk setidaknya mengamankan anggaran," ujar Sri Mulyani.
Halaman Selanjutnya....
Editor : Fiter Bagus
Komentar
()Muat lainnya