Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Koeman Percaya De Ligt

Foto : AFP/EMMANUEL DUNAND
A   A   A   Pengaturan Font

AMSTERDAM - Pelatih timnas Belanda Roenald Koeman, mengatakan bahwa dirinya tak meragukan kemampuan Matthijs de Ligt meski bek berusia 20 tahun itu mencatatkan debut yang kurang maksimal bersama Juventus akhir pekan lalu.

Pada laga antara Juventus vs Napoli yang berlangsung hari Sabtu (31/8), De Ligt tampil buruk dengan membiarkan gawang "Bianconeri" kebobolan tiga gol.

Untungnya Juventus tetap keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3, menyusul gol bunuh diri yang dilakukan oleh Kalidou Koulibaly di penghujung babak kedua.

Kendati De Ligt menorehkan debut yang begitu mengecewakan, Koeman mengatakan bahwa dirinya akan tetap menurunkan eks pemain Ajax tersebut saat Belanda bertemu Jerman di kualifikasi Euro 2020 yang berlangsung pada Sabtu (7/9) .

"Dia menjalani momen yang buruk dengan Hirving Lozano (pemain Napoli), tetapi saya masih percaya dengannya dan tak mau membuat keputusan terburu-buru untuk menggantinya," ucap Koeman.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top