Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kisah Anak Keluarga Miskin dari Kampung Tembus Teknik Sipil UGM Tanpa Tes dan Terima Beasiswa Kuliah Gratis 8 Semester

Foto : Istimewa

Alfin Syadad di rumahnya.

A   A   A   Pengaturan Font

Tak jarang saat SMA ia terpaksa tidak masuk sekolah karena tidak memiliki ongkos untuk naik ojek. Setiap harinya Alfin menggunakan jasa ojek untuk menghantarkannya sampai sekolah di SMAN 1 Padang Panjang.

Alfin sempat merasa lelah menjalani hidup yang serba pas-pasan. Terkadang ia merasa iri melihat teman-temannya yang hidup dalam kecukupan.

"Ya kadang sempat ngeluh sama diri sendiri, melihat teman-teman bisa beli ini itu sementara aku tidak bisa. Kata mama ini cobaan hidup biar kamu lebih semangat di masa depan," ungkapnya.

Ia selalu mengingat nasehat sang mama dan tetap semangat menjalani hidup. Keterbatasan yang ada menjadi cambuk baginya untuk terus semangat dan berpretasi di sekolah. Buktinya, nilai rapornya selalu bagus sedari bangku SD hingga SMA. Tidak sedikit prestasi yang berhasil diraihnya. Salah satunya Juara 2 Olimpiade Mekanika Nasional 2020 kategori Matematika. Lalu, Juara 2 Lomba Padang Panjang Edu Week Mathematics Olimpiade se-Sumatera Barat, Riau, Jambi 2020. Selanjutnyam, finalis dalam kompetisi Unlimited Math Tingkat Nasional 2019 dan finalis Kompetisi Sains Nasional 2020. Bahkan saat ini diterima kuliah di UGM Melalui jalur tanpa tes.

Bermodalkan semangat pantang menyerah, Alfin akhirnya semkain dekat meraih impiannya. Bisa kuliah telah menjadi keinginannya sejak kecil. Dalam benaknya, ia harus bisa kuliah untuk bisa memperoleh masa depan yang cerah. Ia melihat kakak sulungnya yang merupakan alumnus Universitas Riau bisa menjalani kehidupan yang lebih baik karena kuliah. Saat ini bekerja di Jakarta di salah satu anak perusahaan BUMN PT Hutama Karya yang bergerak di bidang jasa kontruksi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top