Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kirab Obor Kelilingi Wilayah DKI Jakarta

Foto : koran jakarta/m fachri
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kegiatan kirab obor atau Torch Relay telah dimulai di wilayah DKI Jakarta. Kirab obor di Jakarta akan dimulai pada Rabu (15/8) di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan. Pada Kamis (16/8), obor akan mengelilingi wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan Jakarta Utara.

Kemudian, pada Jumat (17/8), kegiatan kirab obor berlanjut di wilayah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, lalu dibawa ke Monas dan Istana Negara. "Pada Sabtu (18/8), obor Asian Games 2018 akan diarak bersama-sama, mulai dari Monas hingga ke Pintu 10 Gelora Bung Karno di Senayan," ujar Deputi II bidang Administrasi Pertandingan INASGOC, Francis Wanandi.

Dia menuturkan kirab obor pada Sabtu (18/8) ditandai dengan pencapaian total jarak 18 kilometer, di bulan 8 oleh 2.018 pelari. Kirab obor pada hari itu akan menjadi rute terpanjang, yakni mulai dari Jalan MH Thamrin hingga Jalan Jenderal Sudirman dan melewati Gedung MPR/DPR.

Pada kirab obor tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai Official Prestige Partner Asian Games 2018 juga turut memeriahkan prosesi tersebut dengan menggelar seremoni di Corporate University BRI, Ragunan, Jakarta.

Api obor ini dibawa oleh Direktur Hubungan Kelembagaan Bank BRI Sis Apik Wijayanto dengan berlari sejauh 300 m melalui rute Kantor Pengadilan Agama Jakarta Selatan - Corporate University BRI. Selanjutnya api obor tersebut direncanakan akan finish di Balaikota DKI Jakarta.

"Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam rangka mendukung penyelenggaraan Asian Games. Kami optimistis melalui kegiatan ini masyarakat semakin antusias menyambut Asian Games ke-18 yang akan segera dibuka secara resmi pada Sabtu nanti", ungkap Sis Apik.

Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top