Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Khofifah Berduka Atas Meninggalnya Ayahanda Wagub Emil Dardak dalam Kecelakaan di Jalan Tol

Foto : antara

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

A   A   A   Pengaturan Font

SURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa turut berduka atas meninggalnya ayah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, Achmad Hermanto Dardak.

"Atas nama pribadi, pemerintah, dan seluruh masyarakat Jawa Timur saya menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian Bapak Achmad Hermanto Dardak," katanya di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Sabtu (20/8).

Gubernur mendoakan agar semua amal ibadahAchmad Hermanto Dardakditerima oleh Allah SWTdan dia mendapat tempat terbaik di sisi-Nya.

"Kepada keluarga besar Pak Wagub Emil, semoga diberikan ketegaran dan kelapangan dalam menerima cobaan ini. Semua milik Allah dan hanya kepada-Nya lah kita akan kembali," kata Khofifah, yang juga menjabat sebagai Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama.

Gubernur Khofifah Indar Parawansa dijadwalkan terbang ke Jakarta pada Sabtu untuk melayat ke rumah keluarga Wakil Gubernur.

Ayah kandung Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, Achmad Hermanto Dardak, meninggal dunia akibat kecelakaan di ruas tol Pemalang-Batang KM 341+400 arah Jakarta pada Sabtu dini hari.

Mobil yang ditumpangi olehHermantoDardak mengalami kecelakaan di daerahPekalongan dalam perjalanan dari Kota Semarang menuju ke Jakarta.

JenazahHermantoDardak disemayamkan di rumah duka di Kompleks Binamarga Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, dan rencananya dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada 21 Agustus 2022.

Achmad Hermanto Dardakmenjabat sebagai Wakil Menteri Pekerjaan Umum periode 2010-2014 dan Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah periode 2014−2016.

Dia jugadipercaya menjadi ketua tim pengarah pembangunan infrastruktur ibu kota negara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Achmad Hermanto Dardakmeninggalkanseorang istri, Sri Widayatie, serta tiga anak, yaitu Emil Elestianto Dardak (Wakil Gubernur Jawa Timur), Amila Alistiawati, dan Eron Ariodito. Anak ketiga Hermanto,Eril Arioristanto Dardak, meninggal dunia pada tahun 2018.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top