Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ketika Partai di Tiongkok Jadi Mak Comblang Demi Bantu Kadernya Cari Jodoh

Foto : AFP/NOEL CELIS

Cari Jodoh l Sejumlah peserta acara perjodohan massal di Kota Jinan, Provinsi Shandong, Tiongkok, meneliti lembar profil calon pasangan yang digantung di antara pepohonan beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

"Saya merasa lebih aman mengikuti acara perjodohan resmi ini," tutur Li Changle, 26 tahun,yang berprofesi sebagai insinyur. "Ada banyak situs perjodohan, tetapi jika Anda mengisi informasi jati diri kita, kerap berujung dengan tanggapan yang mengecewakan," imbuh dia.

Peserta acara perjodohan massal lainnya adalah Xu Feng, 40 tahun. Ia mengakui bahwa ikut acara ini karena keluarganya telah mendesaknya agar segera menikah.

"Semakin bertambah umur saya, semakin gencar tekanan ditujukan pada saya," kata dia.

Liga Pemuda Komunis yang merupakan organisasi kader pemuda PKT dalam beberapa tahun terakhir mengambil peran kunci dalam mensponsori acara perjodohan massal," kata Leta Hong Fincher, penulis buku berjudulBetraying Big Brother: The Feminist Awakening in China.

"(Mereka mau jadi mak comblang) karena pemerintah bukan hanya mengkhawatirkan merosotnya angka kelahiran, namun pihak berwenang juga menargetkan perempuan berpendidikan perguruan tinggi sebagai propaganda untuk mendorong mereka terjun ke dalam lembaga stabilisasi politik melalui pernikahan serta untuk memastikan lahirnya populasi berkualitas lebih tinggi," imbuh dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top