Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Keterlaluan kalau Benar Terjadi! Tidak Sesuai Mandat Jokowi, Wabah PMK Diklaim Berasal dari Impor Daging

Foto : Kementerian Pertanian

Ilustrasi PMK pada Sapi

A   A   A   Pengaturan Font

Ketua Umum Serikat Petani Indonesia (SPI) Henry Saragih menuturkan wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini muncul kembali diduga berasal dari luar Indonesia melalui mekanisme impor sapi.

"Virus PMK ini muncul diduga karena impor daging, sapi dan ternak lainnya dari luar yang meningkat dari negara-negara yang masih ada zonasinya wabah PMK," kata Henry dalam siaran resminya, pada Kamis (12/5).

Menurut Henry, hal ini sejalan dengan peningkatan impor sapi. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat impor daging sapi mencapai 274. 000 ton pada 2021. Jumlah itu naik 22,4 persen dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 223.000 ton.

"Nilai impor daging sapi pun naik menjadi 948,37 juta dollar AS atau sekitar Rp 13,64 triliun pada 2021. Jumlah ini naik 35,83 persen dari tahun sebelumnya yang sebesar 698,18 juta dollar AS," katanya.

Henry sendiri menuturkan kebijakan impor daging sapi ini didukung oleh Undang-Undang (UU) Nomor 41 Tahun 2014 yang merupakan Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top