Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Gerald Butler

Kerja Sama dengan Mike Colter  dalam Film Aksi "Plane"

Foto : VoA/Twitter/Lionsgate
A   A   A   Pengaturan Font

Dalam kehidupan sehari-harinya, Butler juga dapat menerbangkan pesawat.

"Saya juga sempat menerbangkan pesawat. Saya memiliki 50 jam terbang dengan helikopter. Saya juga mengemudikan beberapa pesawat kecil. Namun belum pernah pada level seperti pesawat komersial dalam film tersebut. Tiba-tiba saja Anda duduk dalam kokpit pesawat Airbus, ini seperti level yang benar-benar baru. Namun ini sangat menyenangkan, seperti duduk dalam sebuah simulator. Saya harus latihan melakukan semua maneuver yang kami lakukan dalam film," tutur dia.

Butler, bintang film laga yang berasal dari Paisley, Skotlandia, menghabiskan sebagian besar kariernya dengan tampil menggunakan aksen Amerika. Namun jika diberi pilihan, ia memilih untuk memerankan karakter yang menggunakan aksen Skotlandianya yang alami

"Saya kira, saya akan tampil lebih baik sebagai seorang Skotlandia. Saya jarang mendapat kesempatan untuk melakukannya. Namun dalam beberapa film terakhir, saya mendapat kesempatan untuk berperan sebagai seorang Skotlandia, dan itu bukan merupakan ide saya. Itu sebenarnya ide orang lain yang mengatakan, sebaiknya kamu bermain sebagai orang Skotlandia. Tidak ada alasan bagi Butler untuk berperan sebagai orang Amerika," ucap dia

Film Plane dirilis di bioskop-bioskop Amerika pada tanggal 13 Januari 2023. VoA/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top