Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kepalang Tanggung Garuda Muda Mesti ke Final

Foto : ANTARA/HO-PSSI

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 I Pemain Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan (tengah) melewati dua pemain Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4) dini hari. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2.

A   A   A   Pengaturan Font

Lolos ke semifinal membuat Garuda Muda memiliki peluang untuk mencapai prestasi bertanding di pesta olahraga terbesar di dunia setelah disingkirkan oleh Uni Soviet di Olimpiade 1956 di Australia. Meski merasa senang dengan keberhasilan tim asuhannya lolos ke semifinal, Shin Tae-yong mengaku merasa berat, karena harus menyingkirkan negaranya.

"Tentu saja saya merasa seperti terbang ke bulan. Tapi sebagian dari diri saya seperti mati. Di dalam hati saya merasa sedih. Namun pemenang harus ditentukan, dan saya sekarang menangani tim Indonesia sebagai pelatih kepala. Jadi, saya harus melakukan yang terbaik untuk tim Indonesia," ujar Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong menambahkan, keyakinannya terhadap peluang timnas U-23 ke semifinal disebabkan sudah mengenal dengan baik sebagian besar pemain, sehingga hanya memberikan motivasi kepada anak asuhnya.

"Satu-satunya yang saya butuhkan adalah memberikan para pemain motivasi. Jika saya melakukan itu, tak ragu tim ini bisa mendapatkan hasil bagus di turnamen," jelasnya.

Shin tidak bilang akan menjuarai turnamen ini, tetapi hanya bilang kepada pemain agar percaya kepadanya dan ikuti instruksi. Maka akan ke final. Rasa percaya diri yang ditanamkan ke pemain telah membawa langkah sejauh ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top