Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kepala Otorita IKN: Upacara HUT RI 2023 sebagai Pengantar Upacara 2024

Foto : antarafoto

HUT RI di IKN

A   A   A   Pengaturan Font

SAMARINDA - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI di IKN tahun ini merupakan pengantar upacara tahun 2024 yang akan dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.

"Upacara hari ini merupakan pengantar untuk upacara tahun depan yang Insya Allah akan dipimpin langsung oleh Presiden di Istana Negara di IKN," ujarnya saat Upacara Peringatan HUT RI di IKN Nusantara, Samarinda, Kalimantan Timur, Kamis (17/8).

Ia mengaku bersyukur upacara berjalan dengan khidmat dan dihadiri berbagai elemen masyarakat, termasuk pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) yang cukup lengkap.

"Lengkapnya kehadiran pengurus Kadin karena upacara ini memang digelar bersama antara OIKN dan Kadin," katanya dalam rilis yang dikirim Tim Komunikasi Otorita IKN ke Samarinda, Kamis siang.

Kolaborasi Otorita IKN dan Kadin dalam menyelenggarakan upacara HUT RI dilakukan sebagai bentuk komitmen Otorita IKN dan Kadin dalam membangun IKN.

Kolaborasi dilakukan untuk mewujudkan Indonesia menjadi negara berkekuatan ekonomi ke-4 dunia yang tangguh pada sektor pangan dan kesehatan, berkelanjutan dalam misi mencapai emisi nol persen, inklusif, bersatu padu, dan bergotong royong dalam pembangunan.

Bambang berharap upacara hari ini menjadi modal perjuangan bangsa Indonesia dalam menjaga pencapaian target-target pembangunan di IKN, karena sebulan ke depan sejumlah kalangan dari swasta mulai pembangunan.

Ia mengatakan tahun depan saat mengadakan upacara di IKN sudah ramai bangunan fisik, tidak hanya bangunan pemerintahan, tapi ada fasilitas umum yang bisa dinikmati.

"Pembangunan IKN merupakan upaya gotong royong bersama dengan semangat kemerdekaan sehingga Kadin bersama Otorita IKN menyelenggarakan upacara bersama untuk mewujudkan IKN sebagai simbol menuju Indonesia Emas 2045," kata Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid.

Upacara pengibaran bendera duplikat ini dilaksanakan bersamaan dengan upacara di Istana Merdeka yang merupakan upacara peringatan kemerdekaan terakhir di Jakarta karena Presiden Jokowi menargetkan melakukan Upacara Peringatan Kemerdekaan di IKN pada 17 Agustus 2024.

Upacara ini dihadiri sekitar 800 peserta yang terdiri atas TNI, Polri, pejabat negara, baik dari Otorita IKN maupun pemerintahan, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top