Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kasus Korupsi

Kepala Interpol Asal Tiongkok Terlibat Suap

Foto : AFP/ROSLAN RAHMAN

Meng Hongwei

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Kepala Interpol asal Tiongkok, Meng Hongwei, yang raib sejak bulan lalu, dinyatakan oleh Kementerian Keamanan Publik Tiongkok pada Senin (8/10), telah ditahan karena menerima suap.

Diciduknya Meng menambah deretan petinggi Tiongkok yang ditahan dalam kampanye antikorupsi yang dicanangkan Presiden XI Jinping sejak ia berkuasa beberapa tahun lalu.

"Meng Hongwei yang juga menjabat sebagai wakil Menteri Keamanan Publik, telah menerima suap," demikian pernyataan Kementerian Keamanan Publik Tiongkok tanpa merinci dakwaan maupun lokasi Meng ditahan.

Pejabat Prancis pada Jumat (5/10) pekan lalu melaporkan bahwa Meng telah raib setelah meninggalkan Prancis menuju Tiongkok. Kantor pusat Interpol berada di Kota Lyon, Prancis.

Kasus raibnya Meng menurut sejumlah analis bisa merusak reputasi Tiongkok dalam menempatkan petinggi-petingginya di organisasi Internasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top