Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Sektor Pertanian

Kenaikan NTP Belum Mencerminkan Kesejahteraan Petani Membaik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Kalau kita rinci masing-masing subsektor, NTP tanaman pangan mengalami peningkatan sebesar 1,39 persen diakibatkan peningkatan indeks di bulan Juli 2021 yang sebesar 96,31, di Agustus meningkat jadi 97,65," kata Margo.

Sementara untuk NTP subsektor tanaman perkebunan rakyat meningkat 2,90 persen yang diakibatkan peningkatan indeks di bulan Agustus sebesar 122,55, yang sebelumnya pada Juli 119,10.

Begitu juga dengan Nilai Tukar Nelayan dan Pembudidaya ikan (NTNP) meningkat 0,58 persen karena peningkatan indeks nilai tukar pada Agustus sebesar 104,52 yang sebelumnya pada Juli sebesar 103,92.

Jika melihat keseluruhan subsektor pertanian, terdapat dua subsektor yang NTP-nya menurun yaitu subsektor hortikultura turun 1,42 persen karena penurunan indeks pada Agustus sebesar 100,01 dari bulan sebelumnya 101,45.

Subsektor peternakan juga mengalami penurunan nilai tukar yaitu sebesar 1,33 persen karena penurunan indeks pada Agustus menjadi 99,66 dari sebelumnya di bulan Juli 101. Jika dilihat secara keseluruhan NTP masih meningkat 1,16 persen (mtm).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top