Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
VARIA

Kemristekdikti Akan Beri Apresiasi Perguruan Tinggi

Foto : ISTIMEWA

Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, M Nasir

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) akan memberikan apresiasi kepada pimpinan perguruan tinggi yang dinilai memiliki kinerja terbaik. Apresiasi akan diberikan dalam acara penghargaan tertinggi bagi para akademisi melalui ajang Academic Leader Awards 2019 pada 1 Oktober 2019.

"Rektor dan direktur itu ibarat CEO dari satu korporasi. Dia harus paham betul apa yang di dalamnya. Saya sampaikan tolong dievaluasi para rektor dan direktur capaian itu secara keseluruhan apakah dia bisa disebut memimpin lembaga itu baik. Makanya keluarlah Academic Leader Awards itu," ujar Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, M Nasir, di Jakarta, Kamis (23/5).

Nasir menjelaskan penilaian tidak hanya pada hal-hal manajerial seperti reputasi, pengelolaan sumber daya, keuangan, dan lain sebagainya. Tetapi juga terkait karya riset mengingat para rektor sejatinya merupakan dosen yang memiliki tugas pokok untuk menjalankan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Terkait adanya dominasi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dalam penghargaan tahun lalu, Nasir menyebut kemungkinan tahun ini tidak akan terulang. Menurutnya, Perguruan Tinggi Swasta (PTS) juga telah meningkatkan kualitasnya.

"Di PTS pun saya sudah keluarkan peraturan menteri bagaimana laporan finalisasi bagi PTS itu. Kalau tahun lalu perguruan tinggi negeri yang dapat karena sudah siap, kalau sekarang PTS juga akan kita ajak," ungkap Nasir. ruf/E-3

Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top