Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
VARIA

Kemnaker Komitmen Bangun Ekosistem Pasar Tenaga Kerja

Foto : ISTIMEWA

Menteri Ketenagakerjaan, M Hanif Dhakiri.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan, M Hanif Dhakiri menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk membangun ekosistem pasar tenaga kerja baru yang lebih baik dan mengikuti perkembangan industri pada saat ini.

Menurutnya, ekosistem tenaga kerja yang melibatkan pemerintah, pekerja dan pemgusaha harus fleksibel mengikuti pekembangan industriyang terus berubah, terlebih lagi dengan perkembangan teknologi yang amat pesat.

Hanif menekankan dalam memajukan sumber daya manusia (SDM), semua pihak terkait tidak bisa hanya mendorong dari segi kualitas, tetapi juga dari sisi kecepatan beradaptasi mengikuti perkembangan zaman.

"Kemnaker terus berupaya meningkatkan kesejahteraan pekerja. Salah cara yang dilakukan Kemnaker adalah dengan memperbaiki ekosistem ketenagakerjaan di Indonesia untuk meningkatkan kesejahteraan pekerja, "kata Manaker, di Jakarta, kahir pekan lalu.

Menaker mengatakan, salah satu upaya yang dilakukanpemerintah adalah membuka kesempatan kepada akses pelatihan kerja. "Karena cara terbaik untuk melindungi pekerja adalah dengan memberikan keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan industri," katanya. mza/E-3

Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top